Saturday, May 03, 2003

lalu bunga

saya terjatuh di sudut ruang...
pada setiap jeda yang tak pernah mengenal cinta
lalu terbangun
dan saya dapatkan langit tak lagi cerah...
saya rindu pelangi
bukan karena warna-warninya
tapi karena dia bisa membuat saya merasa damai....
kamu pernah merasa sunyi dalam ruang yang begitu riuh?
saya sedang merasakan itu pada setiap jeda yang tak pernah mengenal cinta...
saya ingin berlari ke taman...
lalu memandang bunga-bunga...
saya petik setangkai
warnanya putih... lebih wangi dari melati...
saya sematkan di hati kamu... sambil berbisik...
boleh saya menanam cinta?

0 comments: